Draft Sertifikat Pendidik bagi peserta PLPG 2015 di LPTK IAIN Raden Intan Lampung Angkatan 1 - 9








Bismillahirrahmanirrahiim,



Sahabat Al Falah,



Berikut ini kami postingkan informasi tentang Draft Sertifikat Pendidik bagi peserta PLPG tahun 2015 pada LPTK Fakultas Tarbiyah dan Keguruan IAIN Raden Intan Lampung mulai dari Angkatan 1 sampai dengan Angkatan 9. 

Maksud dari penyampaian tentang Draft Sertifikat Pendidik ini tidak lain adalah apabila terdapat kesalahan dalam penulisan sertifikat pendidik, maka bagi guru yang bersangkutan diharapkan untuk dapat melakukan perbaikan dengan cara mengirimkan perbaikan data dengan format No Peserta; NUPTK; Nama; Data Tertulis; Data Seharusnya. melalui email dengan alamat perbaikansertifikat2015@gmail.com

Pengiriman perbaikan data ini diberikan batasan waktu paling lambat hari Minggu, 13 Desember 2015. Setelah lewat dari tanggal tersebut di atas, maka sertifikat pendidik akan langsung dicetak oleh pihak Panitia Penyelenggara dan setelah dicetak maka tidak lagi ada kesempatan untuk memperbaiki data yang salah.

Sehubungan dengan hal ini, maka segera cek draft sertifikat pendidik yang kami sediakan pada tautan dibawah ini agar apabila ada data yang masih perlu diperbaiki, Anda masih bisa mengajukan perbaikan data ke alamat email yang telah kami sebutkan di atas.

Adapun Draft Sertifikat Pendidik bagi peserta PLPG 2015 di LPTK IAIN Raden Intan Lampung Angkatan 1 - 9 secara lengkapnya dapat Anda download pada tautan di bawah ini :

Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 1
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 2
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 3
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 4
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 5
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 6
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 7
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 8
Draft Sertifikat Pendidik Angkatan 9




Demikian informasi tentang Draft Sertifikat Pendidik bagi peserta PLPG 2015 di LPTK IAIN Raden Intan Lampung Angkatan 1 - 9. Semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi pihak-pihak yang terkait. 






Salam Persahabatan










Untuk lebih mempererat ukhuwwah serta saling berbagi informasi terkait dunia pendidikan, silahkan kunjungi dan gabung grup facebook kami di SINI.

Dan untuk mendapatkan informasi yang terbaru dan terupdate, silahkan like and share halaman facebook kami di SINI







Share this

Related Posts

Previous
Next Post »